Skip to main content

Yang Harus Diperhatikan Saat Beli Eyeshadow Palette


Mulai kepincut sama segala hal yang berhubungan dengan makeup, terutama untuk mata? Kalau kamu masih belum biasa memakai eyeshadow, bisa bikin bingung saat memilih produk yang tepat. Agar tidak salah pilih, ini 5 hal yang harus diperhatikan saat beli eyeshadow palette untuk pemula.

Warna netral untuk pemula

Sebagai pendatang baru di dunia makeup, kamu bisa memilih palette dengan kombinasi warna netral. Seperti coklat, krem, nude, taupe atau champagne yang paling aman digunakan. Selain itu, warna-warna tersebut bisa digunakan untuk kegiatan sehari-hari maupun acara formal.

Eyeshadow matte dan shimmer, hasilnya aman

Langkah selanjutnya, kamu bisa memilih eyeshadow yang dilengkapi jenis matte dan shimmery. Eyeshadow matte jadi andalan para pemula karena lebih aman dan hasilnya terlihat lembut, seperti pengalaman Ucha (26 tahun). Ia menyarankan untuk mengombinasikan dengan eyeshadow shimmer, karena kalau hanya yang matte membuat mata terlihat flat. Perpaduan dua jenis eyeshadow ini bisa sangat melengkapi. Misalnya, pilih warna yang mendekati tone kulit untuk eyeshadow matte, lalu gunakan eyeshadow shimmer di area eyelid. Campur dengan blending brush agar warna transisi terlihat lebih lembut.

Palette atau quartet supaya ada pilihan warna

Jenis eyeshadow palette atau quartet sangat cocok untuk yang pemula karena bisa belajar dan bereksperimen dalam mengombinasikan warna. Kamu bisa mengeksplor pilihan warna yang sesuai dengan makeup look yang diinginkan.

Sample size untuk coba-coba

Kalau kamu masih kurang yakin, bisa membeli eyeshadow dengan ukuran kecil agar bisa mencoba terlebih dahulu. Ada beberapa brand yang punya pilihan ini, misalnya Lancome, Urban Decay, dan Sephora.

Pastikan tanggal kedaluwarsa

Sebelum memutuskan beli, pastikan tanggal kedaluwarsanya masih panjang. Ini karena penggunaan eyeshadow terbilang hemat dan pasti tidak akan habis dalam waktu cepat. Sebaiknya meminta foto tanggal kedaluwarsa yang menempel pada produk agar lebih yakin.

Garansi toko juga penting

Pastikan kamu menanyakan garansi di toko yang dituju. Ini untuk mengantisipasi kemungkinan bila barang datang dalam keadaan rusak atau cacat. Perlu diingat, eyeshadow termasuk kosmetik yang mudah rusak karena bisa saja retak atau bahkan pecah di dalam perjalanan bila pengiriman kurang baik. Pastikan juga eyeshadow kamu dikemas dengan bubble wrap atau kotak kayu.

Siap belajar memakai eyeshadow?

Comments

Popular posts from this blog

7 Produk Skincare Lokal Rekomendasi Beauty Blogger Indonesia

Rela nunggu lama bahkan beli skincare dari luar negeri? Indonesia juga punya local brand yang kualitasnya enggak kalah kece, lho! Malah, banyak beauty blogger yang merekomendasikan skin care lokal ini di media sosialnya. Apa saja? Berikut 7 produk skin care lokal yang direkomendasikan beauty blogger Indonesia! Produk skincare lokal rekomendasi beauty blogger Indonesia 1. Wardah Hydrating Aloe Vera Gel, melembapkan dan multifungsi Hot item: Hydrating Aloe Vera Gel Hydrating Aloe Vera Gel dari Wardah ini direkomendasikan oleh Michelle Saragih lewat Akun Youtube pribadinya. Gel terbilang multifungsi karena bisa dipakai 4 cara. Tidak hanya itu saja, produk ini merupakan skincare untuk kulit kering karena mampu melembapkan. Untuk lotion, base makeup, moisturizer, dan setting alis. Oleskan ujung sikat pensil alis ke gel ini, lalu aplikasikan di alis. Bakal bikin alis tahan lama dan cocok untuk yang suka traveling. Harga: Rp35 ribu Ukuran: 100 ml 2. Sariayu Putih Langsat Peel Off ...

5 Rekomendasi Laptop untuk Edit Video YouTube

Untuk menjadi seorang YouTuber, kamu memerlukan laptop yang memiliki spesifikasi mumpuni untuk memudahkan proses pembuatan video YouTube tersebut. Dengan laptop yang mumpuni, selain mempercepat waktu edit video YouTube, kamu juga bisa memanfaatkannya untuk memasang sejumlah aplikasi editing video yang bagus.  Berikut beberapa rekomendasi merek laptop terbaik untuk edit video YouTube. Untuk edit video YouTube ada baiknya kamu memperhatikan spesifikasi laptop yang akan dipakai, karena untuk proses membuat video, biasanya membutuhkan laptop dengan spesifikasi yang lumayan tinggi. Berikut rekomendasinya. 1. Asus ZenBook Pro UHD UX501VW Asus Zenbook Pro UHD UX501VW merupakan kelas flagship pada masanya (foto: PC World) Laptop Asus Zenbook Pro UHD UX501VW ini merupakan laptop penunjang untuk edit video YouTube karena sudah mengusung prosesor Intel Core i7-6700HQ Quad-core dan GPU NVIDIA GeForce GTX 960M 2 GB. Layarnya pun berukuran 15.6 inci UHD IPS yang dapat disentuh dan bereso...

7 Tips Memilih Power Bank Murah dan Berkualitas

Manusia modern saat ini sudah tidak bisa lepas dari gadget atau gawai. Salah satu gadget yang harus selalu di tangan dan akan membuat repot jika low bat adalah smartphone. Baterai lemah atau low bat memiliki banyak akibat buruk, selain tidak bisa bermain game, kamu juga tidak bisa memesan makanan, transportasi, atau mendapatkan cashback dengan pembayaran digital melalui e-wallet. Seiring kebutuhan tersebut,  power bank murah dan berkualitas semakin dicari. Inilah 7 tips memilih power bank murah dan berkualitas. Agar tidak tertipu power bank abal-abal, kamu harus mengetahui bagaimana cara memilih power bank murah namun tetap berkualitas. Tidak harus di toko konvensional, kamu juga bisa menerapkan tips membeli power bank murah dan berkualitas di bawah ini di toko online. Berikut caranya; 1. Pilih kapasitas power bank sesuai kebutuhan Kapasitas baterai power bank sudah tersedia dalam berbagai jenis dan ukuran yang berbeda. Hal utama yang perlu kamu perhatikan adalah memilih ka...