Skip to main content

3 Rekomendasi Lampu Pintar untuk Dekorasi di Rumah



Pernah lihat lampu pintar yang warna cahayanya bisa berubah-ubah? Saat ini fitur lampu semacam itu bisa kamu nikmati untuk kebutuhan dekorasi dan pencahayaan di rumah. Pada umumnya, warna cahaya lampu bisa kamu atur sendiri sesuai dengan keinginan dan suasana hati kamu. Berikut ini adalah 5 rekomendasi lampu berfitur pintar untuk dekorasi di rumah.

1. Xiaomi Yeelight Bedside Lamp


Pilihan lampu Xiaomi Yeelight memungkinkan kamu untuk bisa menikmati pencahayaan lampu yang berwarna-warni. Lampu pintar ini didesain untuk dapat disimpan di samping tempat tidur agar suasana kamar bisa diatur sesuai keinginan kamu.

Xiaomi Yeelight didesain dengan bentuk menyerupai tabung yang dapat terhubung melalui konektivitas Bluetooth. Untuk mengatur cahaya lampu sesuai dengan keinginan, pengaturannya bisa dilakukan melalui aplikasi yang sudah bisa diunduh pada gadget Android maupun iOS.

Tidak hanya bisa diatur melalui fungsi aplikasi pada gadget, kamu juga bisa menyesuaikan tingkat kecerahan dan warna lampu dengan sensor sentuhan. Dengan mengaplikasikan gestur sentuhan yang berbeda, kamu bisa mengaplikasikan fungsi pengaturan yang responsif dan praktis untuk menciptakan beragam warna sesuai suasana hati kamu.

Pengguna Xiaomi Mi Band juga bisa melakukan sinkronisasi praktis dengan lampu pintar ini untuk dapat mendeteksi waktu dan rutinitas. Ketika kamu meninggalkan lampu dalam keadaan menyala sebelum tidur, cahaya lampu akan padam secara otomatis. Dengan demikian, kamu tidak perlu lagi menentukan jadwal dengan menggunakan pengaturan manual.

2. Philips Hue Go


Lampu pintar dari Philips ini unggul dari segi portabilitas fungsinya yang praktis dan tanpa kabel. Meski digunakan di dalam rumah, kamu bisa memindahkan posisi lampu untuk disimpan dari kamar tidur, ruang keluarga, hingga ke ruang dapur. Bentuknya juga didesain unik dan minimalis seperti mangkuk untuk penempatan yang serasi dengan berbagai dekorasi di rumah.

Pengaturan fitur pencahayaan pada lampu ini bisa disesuaikan sesuai dengan waktu beraktivitas. Kamu bisa mengatur tingkat pencahayaan yang lembut di pagi hari untuk memulai aktivitas dengan suasana yang hangat dan nyaman. Fungsi lampu ini perlu terhubung dengan fungsi bridge untuk integrasi konektivitas lampu Philips Hue Go dengan Philips Hue lainnya. Ketika sudah terkoneksi dalam satu jaringan, kamu bisa mengatur waktu untuk menyalakan dan memadamkan lampu hanya melalui aplikasi dari gadget.

Lampu portabel ini beroperasi dengan daya baterai yang dapat diisi ulang selama 1,5 untuk waktu penggunan selama 3 jam. Jika kamu ingin menciptakan suasana hangat di pekarangan rumah, kamu juga bisa memindahkan letak lampu ini dengan praktis dan mudah.

3. LIFX LED Lamp


LIFX tersedia dalam berbagai jenis lampu dengan berbagai bentuk dan fungsi yang berbeda-beda. Untuk waktu awal penggunaan lampu, kamu bisa memilih LIFX Z LED Starter Kit yang tersedia untuk pembelian online ke Indonesia. Setelah memiliki starter kit, kamu hanya perlu mengatur pemasangan strip lampu untuk ditempelkan pada permukaan ruangan yang kamu inginkan.

Setelah dipasangkan pada permukaan ruangan yang kamu inginkan, kamu bisa langsung menghubungkan lampu LIFX melalui koneksi WiFi. Setelah terhubung, unduh aplikasi pada gadget kamu (tersedia dalam versi Android, iOS dan Windows) untuk mengatur fungsi lampu LED dengan lebih praktis dan mudah.

Setelah memiliki aplikasi di dalam gadget, kamu bisa mengatur warna dan fitur cahaya lampu LIFX sesuai dengan keinginan. Penyesuaian warna cahaya juga bisa kamu atur sesuai dengan suasana yang ingin kamu ciptakan pada ruangan di rumah.

Pada dasarnya, fungsi lampu pintar bisa kamu akses dengan menggunakan konektivitas nirkabel, baik Bluetooth ataupun WiFi. Akses kendalinya juga bisa kamu akses dengan mudah dari gadget. Terlepas dari rekomendasi merek, kamu harus memastikan bahwa lampu yang kamu miliki bisa dipakai dengan mudah sesuai kebutuhan.

Comments

Popular posts from this blog

Ini Dia 5 Alasan Praktis Beli Tiket Kereta Api Online

Perlu booking tiket kereta api murah tanpa harus datang ke stasiun? Sekarang pembelian tiket kereta api murah sudah bisa dilakukan secara online, dan ini 5 alasan praktis kenapa kamu sebaiknya beli tiket kereta api online. 1. Bisa melakukan perbandingan harga Sebelum membeli tiket kereta api murah, kamu harus memilih terlebih dahulu tanggal keberangkatan kereta api yang kamu inginkan. Sebagian besar platform pembelian online juga sudah mengakomodasi pembelian tiket pulang-pergi, sehingga kamu bisa langsung memilih tanggal kepulangan kamu. Setelah memilih tanggal, tentukan berapa tiket yang ingin kamu beli. Kemudian, kamu akan diarahkan menuju daftar waktu keberangkatan kereta api dalam berbagai urutan waktu, kelas (ekonomi, bisnis atau eksekutif) dan pilihan harga. Dalam hal ini, kamu bisa langsung melihat perbandingan harga yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu. Pastikan kebutuhan perjalanan kamu terakomodasi dengan jadwal, kelas, dan juga harga yang sesuai. Kamu tidak perlu k

Ini 5 Rekomendasi Wearable Gadget Keren di Bawah 2 Juta

Perkembangan teknologi yang begitu pesat rupanya punya banyak dampak positif buat kehidupan manusia. Contohnya adalah hadirnya wearable gadget yang bisa mempermudah kehidupan kita. Namun, tidak sedikit dari kita yang ternyata ogah menggunakan wearable gadget. Ada beberapa alasan, salah satunya adalah harganya lumayan mahal. Tapi tidak usah sedih. Buat yang ngebet banget punya tapi kebentur masalah dana, ini dia 5 rekomendasi gadget wearable di bawah Rp2 juta. 1. Sony Smartwatch 2, dominasi hitam yang elegan Buat yang pengen tampil fashionable tapi tetap pengen terlihat update banget soal teknologi, smartwatch yang satu ini cocok banget buat masuk daftar belanjaan. Ada beberapa alasan kenapa kamu harus beli smartwatch ini. Pertama dari segi desainnya, jam tangan pintar ini punya warna dominan hitam yang bisa bikin penggunanya terlihat elegan dan tidak keliatan futuristik-futuristik amat. Selain desain, Sony Smartwatch 2 juga punya jeroan yang tidak kalah keren. Jam ini punya memo

7 Produk Skincare Lokal Rekomendasi Beauty Blogger Indonesia

Rela nunggu lama bahkan beli skincare dari luar negeri? Indonesia juga punya local brand yang kualitasnya enggak kalah kece, lho! Malah, banyak beauty blogger yang merekomendasikan skin care lokal ini di media sosialnya. Apa saja? Berikut 7 produk skin care lokal yang direkomendasikan beauty blogger Indonesia! Produk skincare lokal rekomendasi beauty blogger Indonesia 1. Wardah Hydrating Aloe Vera Gel, melembapkan dan multifungsi Hot item: Hydrating Aloe Vera Gel Hydrating Aloe Vera Gel dari Wardah ini direkomendasikan oleh Michelle Saragih lewat Akun Youtube pribadinya. Gel terbilang multifungsi karena bisa dipakai 4 cara. Tidak hanya itu saja, produk ini merupakan skincare untuk kulit kering karena mampu melembapkan. Untuk lotion, base makeup, moisturizer, dan setting alis. Oleskan ujung sikat pensil alis ke gel ini, lalu aplikasikan di alis. Bakal bikin alis tahan lama dan cocok untuk yang suka traveling. Harga: Rp35 ribu Ukuran: 100 ml 2. Sariayu Putih Langsat Peel Off